3 Cara Menghasilkan Uang dari Blog yang Patut Dicoba
Bagaimana cara menghasilkan uang dengan blog?
Blog / web mungkin sudah tidak asing lagi untuk orang - orang yang berbisnis atau bekerja di dunia online.
Kebanyakan orang (yang bekerja di dunia online), memanfaatkan jasa Blog untuk pekerjaannya, baik berupa gratisan (yang dibuat sendiri) atau menggunakan jasa pembuat blog (berbayar).
Nah, lalu bagaimana anda bisa menghasilkan uang dari Blog?
Caranya sangat mudah (kelihatannya), yaitu menjadi seperti orang yang bekerja di dunia online.
Dengan begitu anda akan menghasilkan uang dari blog, karena anda bekerja.
Orang yang bekerja, pasti menghasilkan uang.
Bahkan bermain - main bisa menghasilkan uang, sudah banyak permainan (game) yang menghasilkan uang.
Jika anda bukan pekerja online, tapi anda ingin memulai bekerja online.
Pertama, mulailah membuat blog. Blog sangat banyak manfaat, khususnya untuk pekerja online.
Setelah anda membuat blog, anda simak dari mana anda akan mendapatkan uang dari blog.
Di bawah ini adalah yang dapat saya share, share juga ya ke teman - teman.
Beberapa cara menghasilkan uang dari Blog
Ada 3 cara kita bisa mendapatkan penghasilan dari Blog, ketiga cara itu adalah menjual produk, menyediakan jasa, dan menjadi publisher adsense.
Ketiga itu bisa sukses jika anda benar - benar mempunyai niat yang kuat.
"Ketahuilah bahwa sebagian besar, persentase orang dapat meraih kesuksesanya karena niat. Dan sisanya karena bejo."
Maka, jika anda ingin benar - benar menghasilkan uang dari blog, mulailah memantebkan niat. Ini bisa anda baca "Menjadi Blogger yang Sukses" setelah selesai membaca artikel ini.
Jika anda sudah benar - benar memantebkan niat, sekarang simak bagaimana kita mendapatkan uang dari Blog. Jadikan referensi untuk diri anda sendiri.
1. Menghasilkan uang dari blog dengan Menjual Produk
Jika anda menjual, pasti anda akan mendapatkan uang dari pembeli.
Buatlah situs blog, boleh berupa toko online atau biasa.
Kalau disuruh pilih salah satu, saya akan memilih yang biasa. Sebagai pemula, ini sangat cocok.
Situs blog biasa yang saya maksud adalah blog yang isinya berupa artikel.
Jadi di dalam postingan blog, buatlah artikel yang tidak jauh menyimpang dengan produk yang ingin anda jual.
Sebagai contoh, anda mempunyai produk berupa bibit buah yang ingin anda jual.
Anda bisa membuat blog dengan niche buah - buahan. Jadi, artikelnya nanti bisa berisi tentang Khasiat Buah, Cara Menanam Bibitnya, Cara Perawatannya, dan yang penting berupa informasi - informasi terkait buah - buahan.
Nah, di situ kita akan menyelipkan produk yang akan kita jual.
"Baca juga ya gan Cara Download Video Youtube di Android".
2. Menghasilkan uang dari blog dengan Menyediakan Jasa
Sebenarnya, cara ini tidak jauh berbeda dengan menjual produk. Hanya saja, bedanya kita menjual jasa.
Ada banyak jasa yang anda dapat sediakan ketika anda benar - benar menekuni dunia Blogger. Misalnya, jasa pembuatan blog sederhana (bisa hubungi saya), jasa penulisan artikel, atau jasa pemasangan iklan di Blog anda.
Di luar itu, kita juga bisa menyediakan jasa selain dari menekuni Blog. Misalnya memiliki keahlian Desain, bisa buat blog berniche desain sambil promosikan jasa desain kita.
Untuk menyediakan jasa, saya juga pernah menyediakan jasa yang berhubungan dengan blog.
Waktu itu saya menyediakan jasa pembuatan artikel, alhamdulillah ada untungnya juga. Bahkan setelah berhenti, masih banyak yang pesen dalam jumlah cukup besar.
Nah mengapa saya berhenti menyediakan jasa penulisan artikel. Alasannya sederhana, karena saya ingin fokus membangun Blog dan membuat artikel berkualitas di Blog sendiri.
Tujuan saya yaitu menjadi publisher Google Adsense, untuk saat ini.
3. Menghasilkan uang dari blog dengan Menjadi Publisher Adsense
Jika ingin menjadi publiser adsense, kita harus benar - benar membuat Blog yang mematuhi kebijakan - kebijakan dari penyedia adsensenya (iklan).
Karena untuk menjadi publisher seperti halnya dengan melamar pekerjaan. Jika tidak memenuhi kriteria, kita akan ditolak.
Penyedia periklanan yang banyak menjadi tujuan publisher, dan sulit diterimanya adalah Google Adsense.
Google Adsense banyak menjadi tujuan Blogger, mungkin karena bayarannya yang lebih besar dari penyedia adsense lainnya.
Jika anda ingin menjadi publisher Google Adsense, buatlah blog yang mematuhi benar kebijakan Google Adsense.
"Baca ya Cara Membuat Widget Postingan Terbaru."
Nah, jika anda seorang Blogger Pemula. Anda juga bisa langsung mendapatkan uang dengan menjadi publisher.
Banyak situs periklanan yang mudah untuk menerima kita menjadi publishernya. Tapi, nilai bayarnya kecil.
Meskipun kecil, asalkan anda sungguh - sungguh mencarinya. Anda akan mendapatkan penghasilan yang lumayan.
Untuk menjadi publisher ini, cobalah cari dengan keyword alternatif Google Adsense.
Nah, itulah ketiga cara menghasilkan uang dengan memanfaatkan Blog.
Kesemuanya itu, kita akan mendapatkan penghasilan jika Blog mempunyai banyak visitor
Adapun cara mendatangkan visitor di Blog yang paling mudah adalah Promosi dan Blogwalking.
Promosi dan Blogwalking dalam istilah Blogger hampir sama. Tapi kenyataannya berbeda.
Di bawah ini adalah perbedaan yang dapat saya artikan sendiri.
Promosi, anda bisa menshare artikel - artikel anda di grup - grup facebook dengan topik yang sama dengan niche blog, tanpa adanya kesepakatan antar blogger.
Kalau Blogwalking, adanya kesepakatan sesama Blogger untuk saling menguntungkan.
Dengan melakukan promosi dan blogwalking yang rajin, blog anda akan selalu didatangi oleh visitor.
Tapi, meskipun begitu anda harus berhati - hati melakukan cara di atas. Silahkan baca, bahaya blogwalking bagi blog.
Terakhir harapan saya, semoga artikel ini bermanfaat.
1 Response to "3 Cara Menghasilkan Uang dari Blog yang Patut Dicoba"
terimakasih gan untuk informasinya
Post a Comment
Di "Nganjuk Blog" Anda bebas berkomentar asalkan sesuai topik dan bahasa yang baik. Dan dilarang berkomentar dengan kalimat - kalimat provokasi.